Sunday, April 20, 2025

Iman Rahab kepada Allah yang Menyelamatkan

Minggu, 20 April 2025

Ibadah Paskah

GBI Candi


Iman Rahab kepada Allah yang Menyelamatkan

Yosua 2:1; 6:22-25; Matius 1:5; Ibrani 11:31; Yakobus 2:25

Oleh Dr. Mariani Harmadi, M. Th. 

Belajar memaknai kisah kehidupan Rahab.R ahab adalah contoh Perempuan Marjinal Dengan Karakter Unik. 

Ibu Mariani menceritakan pengalaman pribadi bergaul bersama kaum marjinal. Menjadi saksi Kristus di tengah-tengah mereka. 

Apakah anda memiliki kenangan tentang kisah perjumpaan dengan seseorang?

Karena keyakinan lewat perjumpaan itu ada kala bisa membantu kita di masa sulit. 

Matius 10:16 (TB)  "Lihat, Aku mengutus kamu seperti domba ke tengah-tengah serigala, sebab itu hendaklah kamu cerdik seperti ular dan tulus seperti merpati.

https://alkitab.app/v/1900dd17af9d

Adakah perbedaan kehidupan orang Kristen dengan yang lain? Atau apakah kita sama saja dengan mereka? 

Renungan:

Bagaimana orang mengenal Kristus melalui kesaksian atau kenyataan hidup kita? 

Mari, kita belajar menjadi Saksi Kristus dalam kehiupan sehari-hari kita! 


Friday, April 18, 2025

MatiNya Untuk Hidup Kita

 Jumat, 18 April 2025

Ibadah Jumat Agung

GBI Candi


MatiNya Untuk Hidup Kita
Ulangan 21: 1-9, Matius 27: 11-26


Oleh Pdt. Eko Kurniadhi, M. Th.


Elaborasi Kitab Ulangan 21:1-9; Matius 27:11-26  

Arti nama Barnabas adalah anak Bapak. Di sudut pandang ini, Barnabas itu adalah kita. Yesus menggantikan posisi kita, harusnya kita lah yang disalib. 

Yesaya 53:4-5 (TB)  Tetapi sesungguhnya, penyakit kitalah yang ditanggungnya, dan kesengsaraan kita yang dipikulnya, padahal kita mengira dia kena tulah, dipukul dan ditindas Allah. 

Tetapi dia tertikam oleh karena pemberontakan kita, dia diremukkan oleh karena kejahatan kita; ganjaran yang mendatangkan keselamatan bagi kita ditimpakan kepadanya, dan oleh bilur-bilurnya kita menjadi sembuh. 

https://alkitab.app/v/39202a5759ac


Ibrani 9:22 (TB)  Dan hampir segala sesuatu disucikan menurut hukum Taurat dengan darah, dan tanpa penumpahan darah tidak ada pengampunan. 

https://alkitab.app/v/ce8d1f8a1f22


Para imam dari suku Lewi, dalam sudut pandang ini, hendaknya kita melakukan yang benar yang sesuai dengan kebenaran. 

Yohanes 19:30 (TB)  Sesudah Yesus meminum anggur asam itu, berkatalah Ia: "Sudah selesai." Lalu Ia menundukkan kepala-Nya dan menyerahkan nyawa-Nya. 

https://alkitab.app/v/e14f93fbe1b0


Apakah balasan kita kepada karya terbesarNya ? 


Mari, kita belajar memaknai karya terbesarNya dalam hidup kita! 


Sunday, April 13, 2025

Memaknai Kisah Yesus dielu-elukan di Yerusalem

Minggu, 13 April 2025

GPDI Banyumanik

Ibadah Pagi


Memaknai Kisah Yesus dielu-elukan di Yerusalem

Matius  21: 1-21

Oleh Pdt. Elia


Matius 21: 5

Perumpaan keledai muda, anak muda terkadang susah diatur. Anak muda hendaknya diberikan tanggung jawab sesuai dengan kapasitasnya. Orang tua hendaknya lemah lembut dalam mendidik dan mengajar anaknya. 

Ada pribadi Yesus yang selalu setia dan lemah lembut. Bawa segala perkara kita kepada Yesus. Saat nanti kita mengalami perjumpaan dengan Yesus, maka hidup kita dalam kendali Yesus. 


Nubuat Nabi Zakharia

Zakharia 9:9 (TB)  Bersorak-soraklah dengan nyaring, hai puteri Sion, bersorak-sorailah, hai puteri Yerusalem! Lihat, rajamu datang kepadamu; ia adil dan jaya. Ia lemah lembut dan mengendarai seekor keledai, seekor keledai beban yang muda. 

https://alkitab.app/v/a2a0b4b8798b

Tanda Kejayaan zaman dahulu 

Kuda simbol perang, keledai simbol perdamaian, unta simbol perdagangan

Makna Paskah membawa kedamaian


Matius 21: 6-9

Kisah Asal-usul Perayaan Minggu Palma

Makna Paskah matikan daging dengan cara berpuasa. Memperdalam keimanan kita. Melatih spiritual kita. 


Harusnya makin lama orang Kristen makin "sakti". 

Bangun spiritual kita supaya hidup sehat. 


Mazmur 118:24-26 (TB)  Inilah hari yang dijadikan TUHAN, marilah kita bersorak-sorak dan bersukacita karenanya! 

Ya TUHAN, berilah kiranya keselamatan! Ya TUHAN, berilah kiranya kemujuran! 

Diberkatilah dia yang datang dalam nama TUHAN! Kami memberkati kamu dari dalam rumah TUHAN. 

https://alkitab.app/v/32f234ab5435


Matius 21: 10

Siapakah orang itu? 

Matius 21:11 (TB)  Dan orang banyak itu menyahut: "Inilah nabi Yesus dari Nazaret di Galilea." 


Keluaran 12:3-7 (TB)  Katakanlah kepada segenap jemaah Israel: Pada tanggal sepuluh bulan ini diambillah oleh masing-masing seekor anak domba, menurut kaum keluarga, seekor anak domba untuk tiap-tiap rumah tangga.

Tetapi jika rumah tangga itu terlalu kecil jumlahnya untuk mengambil seekor anak domba, maka ia bersama-sama dengan tetangganya yang terdekat ke rumahnya haruslah mengambil seekor, menurut jumlah jiwa; tentang anak domba itu, kamu buatlah perkiraan menurut keperluan tiap-tiap orang.

Anak dombamu itu harus jantan, tidak bercela, berumur setahun; kamu boleh ambil domba atau kambing. 

Kamu harus mengurungnya sampai hari yang keempat belas bulan ini; lalu seluruh jemaah Israel yang berkumpul, harus menyembelihnya pada waktu senja.

Kemudian dari darahnya haruslah diambil sedikit dan dibubuhkan pada kedua tiang pintu dan pada ambang atas, pada rumah-rumah di mana orang memakannya.h

https://alkitab.app/v/f9d48dec14bb

Hal tersebut di atas adalah Kisah Hari pemilihan anak domba paskah. 

Marilah kita memahami makna pra paskah dan paskah sehingga kita mengerti runtutan karya terbesar TUHAN dalam kehidupan kita!